Jumat, 12 Desember 2014

PROGRAM LKSA



BIDANG-BIDANG KERJA LKSA
a.       Bidang Pendidikan Dan Pelatihan
Ø  Mengevaluasi hasil pendidikan formal anak-anak.
Ø  Mengadakan pengamatan dan penelitian terhadap anak yang lemah terhadap suatu pelajaran.
Ø  Mengusulkan kepada Kepala LKSA supaya mengadakan tenaga pendidik (guru privat).
Ø  Menyekolahkan kependidikan formal, mulai TK/TPA,SD,SMP, SMA dan PERGURUAN TINGGI.
b.      Bidang Usaha Ekonomi Produktif (UEP)
Ø  Memberikan kegiatan ketrampilan anak-anak sesuai dengan kemampuan.
Ø  Mengusulkan kepada Kepala LKSA supaya mengadakan tenaga pendidik untuk ketrampilan.
Ø  Memasarkan hasil UEP kepada masyarakat.
Ø  Membuat Unit UEP baik dibidang pertanian, perdagangan maupun jasa.

LATAR BELAKANG LKSA / PANTI ASUHAN HAQQUL MUBIIN



Pendidikan Islam bertujuan mencerdaskan kehidupan Bangsa dan mengembangkan Manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan, kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap dan mandiri serta tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan. Oleh karena itu Pendidikan Islam berfungsi mengembangkan kemampuan serta meningkatkan mutu pendidikan dan martabat manusia Indonesia dalam rangka mewujudkan tujuan nasional.